Breaking News
recent

Jay Z Luncurkan Game Facebook Bernama Empire.


Califronia - Rapper Jay Z meluncurkan game Facebook bernama Empire. Seperti apa?

Seperti dikutip dari Mashable, game ini menginginkan agar pengguna beralih profesi, dari pengedar, ke pengusaha, hingga menjadi usahawan.

Alur game Empire seperti mengingatkan akan jalan kehidupan Jay Z, yang keras di jalanan Brooklyn, New York.

Selain itu, game Empire juga memungkinkan pengguna mendapatkan nama-nama alias hip-hop seperti "Docta B' atau 'Big Daddy Hernandez'.

Di game Empire, para pemain bisa mendapatkan suntikan moral dengan mengunjungi ibu tokoh yang dimainkan, melakukan battle rap, membuat mixtape, mencari pekerjaan untuk membayar perhiasan bling-bling yang dipakai.

"Membuat pilihan yang tepat dan dunia akan menjadi milikmu. Hidupilah mimpimu," tulis kalimat pembuka di game tersebut.

http://teknologi.inilah.com/read/detail/1855497/jay-z-luncurkan-game-facebook
STS

STS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.